Bagi penggemar sayuran, selain mempunyai rasa yang begitu nikmat, kacang panjang juga mempunyai manfaat dan khasiat baik bagi kesehatan maupun kecantikan. Kacang panjang memiliki kandungan antara lain: Thiamin, Riboflavin, Zat besi, Fosfor, Kalium, Vitamin C, Asam Folat, Magnesium, Mangan, Protein, Vitamin A, Kalori, Lemak. Natrium, Karbohidrat, Diet serat dan juga sangat bagus sebagai sumber penambah tenaga atau energi.
Beberapa kandungan gizi atau nutrisi dalam kacang panjang tersebut sangat baik untuk menjaga daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit Adapun beberapa manfaat Kacang Panjang diantaranya:
* MENETRALISIR KERACUNAN UREA
Juice kacang panjang, apabila dicampur dengan jus sayur-sayuran lain, akan membantu menetralkan urea yang berlebihan dan membuang zat lemas dalam aliran darah. Tentu ini sangat membantu petani dalam mencegah atau mengatasi keracunan urea akibat pemupukan berlebihan atau dalam penggunaannya tidak mengikuti anjuran.
* MENCEGAH DIABETES
Hampir seluruh jenis sayuran kacang-kacangan dapat mengontrol kadar gula berlebih yang mencegah terjadinya penyakit diabetes. Kacang panjang juga rendah akan kalori dan gula sehingga sangat aman untuk anda yang bermasalah dengan gula darah.
* MENYEHATKAN JANTUNG
Kandungan vitamin K yang tinggi dalam nutrisi sayuran kacang panjang dapat mencegah pengerasan pembuluh darah, yang merupakan faktor umum dalam penyakit arteri koroner dan gagal jantung. Penelitian terbaru menunjukkan salah satu kategori vitamin K yakni vitamin K2, yang dikombinasikan dengan vitamin D dapat mecegah pengapuran pada arteri koroner sehingga mencegah penyakit kardiovaskular.
* ANTIOKSIDAN
Kacang panjang merupakan salah satu sumber penting yang kaya akan antioksidan. Selain nutrisi antioksidan konvensional seperti vitamin C dan beta-karoten, kacang panjang juga mengandung mineral mangan yang penting untuk antioksidan. Kacang panjang mengandung berbagai macam karotenoid (termasuk lutein, beta-karoten, violaxanthin, dan neoxanthin) danflavonoid (termasuk quercetin, kaemferol, catechin, epicatechins, dan procyanidins) yang semuanya telah terbukti memiliki sifat sebagai antioksidan.
* MENCEGAH OSTEOPOROSIS
Tingginya kandungan vitamin K dalam kacang panjang merupakan salah satu faktor
yang dapat membantu mencegah terjadinya osteoporosis. Kandungan vitamin K yang ada pada sayuran ini setidaknya dapat memenuhi lebih 20 % kebutuhan harian vitamin K yang dibutuhkan tubuh.
* BAIK UNTUK PENCERNAAN
Fiber atau serat pada kacang panjang memberikan efek yang baik pada sistem pencernaan. Menghindarkan permasalahan pencernaan seperti sembelit atau penyakit yang lebih berbahaya yaitu kanker usus besar.
* SOLUSI DIET SEHAT
Sayuran ini juga bisa dijadikan menu diet yang dapat melancarkan BAB. Sangat baik untuk mengecilkan perut yang buncit. Mencegah wajah pucat dan mengering serta untuk menghaluskan dan mencegah keriput pada kulit muka atau wajah.
No comments:
Post a Comment